Nguri-Nguri Kabudayan Jawi Melalui Permainan Tradisional

Administrator 06 September 2023 10:20:00 WIB

Pacarejo, Perkembangan teknologi sangat pesat memberikan kemudahan pada manusia untuk mengakses banyak hal melalui Smartphone. Pada era ini membuat hampir semua orang berpusat pada smartphone dan tidak dapat dipisahkan lagi dalam kehidupan manusia. Mulai dari anak-anak sampai dengan orang dewasa menggunakan smartphone dalam kesehariannya bahkan banyak dari anak usia dini yang sudah diberikan smartphone tersendiri. Smartphone menjadi hal yang menarik bagi anak-anak karena terdapat dimensi-dimensi gerak, warna, dan suara, sekaligus dapat digunakan untuk bermain game, menonton vidio, mendengarkan musik, mengobrol dan menjelajahi situs web. Munculnya smartphone dengan barbagai aplikasi membuat anak semakin terbatas aktifitas fisiknya. Tidak jarang aktivitas bermain smartphone atau screetime ini dilakukan berjam-jam hingga lupa waktu.

Dalam rangka mengurangi aktivitas berm,ain smartphone yang berujung ketergantungan pada anak-anak, KKNR 8396 Universitas Negeri Yogyakarta mengadakan kegiatan bertajuk " Nguri-nguri Kabudayan Jawi " dengan mengajak anak-anak di Dusun Jetis Kulon, Kalurahan Pacarejo Kapanewon Semanu bermaian permainan tradisional. Beragam permainan yang dimainkan oleh KKN UNY dan anak-anak di Dusun Jetis Kulon setiap hari sabtu di Posko KKN. Salah satu Permainannya yakni Permainan " Sunda - Manda ", daerah lain menyebut permainan sunda manda  sebagai engklek maupun ingkling. Sunda manda adalah permainan yang sangat populer dikalangan anaka-anak di Gunungkidul wakju jaman dahulu. Permainan ini biasanya dimainkan dilapangan terbuka atau halaman rumah.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar